7 Kunci Menemukan ‘Tujuan’ Hidup

kunci perubahan dalam hidup

Segala sesuatu tercipta untuk satu dan kegunaan. Laptop saya tercipta untuk satu tujuan, handphone saya tercipta satu tujuan, bahkan kucing peliharaan saya pun tercipta demi satu tujuan.

Jika seekor kucing peliharaan saja memiliki tujuan, arti dan kemanfaatan, maka apatah lagi diri Anda! Pasti ada tujuan dan makna khusus mengapa Anda tercipta.

Dalam kaitannya dengan mencapai kesuksesan, maka menemukan tujuan dari Anda adalah menjadi hal terpenting pertama yang harus ditemukan. Tujuan dan alasan mengapa Anda tercipta, mengapa Anda menjadi ada!

Coba Anda lihat sekeliling, setiap orang , mereka hidup di dalam ‘kegunaan’ mereka. Hidup mereka memiliki ‘misi’, satu titik fokus, dan mereka hampir selalu bekerja di satu bidang dimana mereka merasa paling memiliki ‘kelebihan alami’ di bidang itu.

Nah, lalu apa kelebihan alami Anda sendiri? Sekali Anda menemukannya, Anda berada pada kondisi yang jauh lebih baik untuk mampu mencapai sukses. Inilah yang pada artikel sebelumnya, saya sebut dengan menemukan yang terbaik di dalam diri.

Kesuksesan Anda tergantung pada apakah Anda telah menemukan ‘tujuan’ ini. Namun, seringkali kita sedikit kesulitan menemukan alasan mengapa kita ada. Untuk itu, di bawah ini saya berikan 7 cara yang akan membantu Anda menemukan alasan dan tujuan terbesar dari diri Anda.

1. Apa yang membuat Anda tersenyum?

Saya masih ingat, ketika dulu, bertahun-tahun yang lalu, saya menulis sebuah cerpen dan cerpen itu dimuat di salah satu majalah remaja yang cukup populer. Saya pun masih ingat bagaimana rasanya, ketika pertama kali diminta membuatkan sebuah desain logo untuk sebuah perusahaan dan logo itu dipakai hingga sekarang. Saya juga tidak bisa melupakan, bagaimana dulu pertama kalinya saya berbicara di depan banyak orang memberi motivasi.

Semua hal itu membuat saya selalu ‘tersenyum’ bila mengingatnya, hingga sekarang. Saya merasa begitu bahagia, bangga, ada rasa puas yang bahkan sangat sulit saya jelaskan.

Tentu, pada saat itu saya tidak menyadari apapun, namun belakangan saya sadari bahwa itu adalah ‘tanda-tanda’ dari alasan dan tujuan hidup saya. Saya menulis, membuat desain dan memberi motivasi kepada orang lain.

Nah, hal apakah yang mampu membuat Anda tersenyum? Itulah sebagian tanda dari tujuan dan makna terbesar dari hidup Anda.

2. Apa yang membuat Anda penasaran?

Apa yang paling ingin pelajari? Apa yang paling menarik untuk Anda ketahui lebih jauh? Atau lebih spesifik: buku tentang apa Anda miliki di rumah?

Itu adalah salah satu tanda. Jika semua buku yang Anda punya adalah tentang masak-memasak, maka itu adalah tanda. Jika buku yang Anda punya lebih banyak tentang otomotif, maka itu juga sebuah tanda. Jika Anda menengok rak buku saya, 90% lebih adalah melulu tentang desain dan pengembangan diri. Itulah tanda dari tujuan hidup saya.

Saya tidak pernah merencanakan untuk membeli semua buku-buku itu, saya membelinya begitu saja saat melihatnya. Karena hal itulah yang paling membuat saya penasaran dan ingin mendalaminya lebih jauh lagi.

3. Apa yang menyita perhatian Anda?

Seorang montir akan memberi perhatian terhadap kerusakan pada mesin. Seorang hair-stylist akan memperhatikan bila melihat orang dengan potongan rambut yang kurang bagus. Seorang koki akan selalu tertarik pada jenis menu masakan yang baru dilihatnya.

Saya sendiri, sering merasa ‘geram’ bila melihat logo atau desain yang buruk. Perhatian saya langsung tertuju pada komposisi warnanya, pada elemen garisnya, pada tata letaknya, pada konturnya, dan sebagainya.

Nah, cobalah ingat-ingat, apa yang paling menyita perhatian Anda selama ini? Itu adalah sebagaian tanda dari tujuan yang sedang Anda cari.

4. Apa yang membuat Anda bergairah?

Gairah adalah dari tujuan dan makna hidup Anda, dan itu adalah tanda terpenting dalam menemukan tujuan hidup.

Jika Anda bergairah tentang masak-memasak, maka mungkin Anda harus menjadi seorang koki ternama. Jika Anda begitu menyukai bernyanyi, maka bisa jadi Anda dilahirkan untuk menjadi seorang penyanyi. Jika Anda bergairah dengan pengembangan diri, maka barangkali ada satu buku yang mesti Anda tulis tentangnya.

Apa kesimpulannya? Temukan gairah Anda, dan berarti Anda tinggal selangkah lagi menemukan tujuan terbesar hidup Anda.

5. Apa yang Anda bersedia melakukannya dengan cuma-cuma?

Saya bisa berbicara sepanjang malam, memberi motivasi untuk orang-orang di sekeliling saya. Tidak terhitung berapa kali saya diminta membuatkan logo tanpa dibayar seperak pun!

Kebahagiaan yang saya dapatkan dari mereka yang tadinya berputus asa menjadi kembali bersemangat. Kebahagiaan dari mereka yang begitu senang dengan desain yang saya buat, jauh lebih bermakna bagi saya dibandingkan sejumlah uang.

Entah mengapa, saya begitu ‘ikhlas’ melakukan dua hal itu tanpa harus dibayar. Saya senang melakukannya. Bukan berarti saya tidak membutuhkan uang, nyatanya saya biasa dibayar 7 digit angka untuk satu desain logo sebagai seorang freelancer desain grafis. Namun, saya seringkali bersedia melakukan itu tanpa berharap bayaran.

Nah, hal apakah yang bersedia lakukan tanpa mengharap imbalan? Pernahkah Anda melakukan sesuatu di masa lalu dengan senang hati meskipun tidak dibayar? Pernahkah Anda memperbaiki mobil seorang teman, misalnya? Apapun itu, itu salah satu penanda dari tujuan Anda.

6. Apa yang orang lain dengar dari Anda?

Apa yang oleh orang-orang terdekat Anda selalu mendengarnya dari Anda? Mungkin, Anda perlu menanyakannya kepada mereka, dan itu adalah salah satu tanda pula.

Jika Anda banyak berbicara tentang mobil, maka itu adalah tanda. Jika orang lain banyak mendengar Anda membicara tentang website, maka itu adalah tanda.

Nah, hal apa yang paling sering Anda katakan? Atau lebih khusus lagi: apa yang orang lain INGIN mendengarnya dari Anda?

7. Apa yang orang lain andalkan dari Anda?

Hal apa yang dikatakan oleh orang lain bahwa Anda adalah terbaik di dalamnya? Apakah orang-orang suka sekali mendengar Anda menyanyi? Apakah orang-orang selalu mengandalkan Anda untuk memecahkan masalah yang mereka hadapi?

Itulah tanda! Sebuah tanda bagaimana Anda menghabiskan waktu. Dan jika Anda menghabiskan waktu dengan melakukan yang terbaik di diri Anda, maka Anda akan meraih sukses!

Kesimpulan

Itulah 7 kunci dan petunjuk bagaimana Anda mampu menemukan ‘ alami’ terbaik yang Anda miliki. Sekali Anda menemukannya, maka bakat itu akan memberi dampak terbesar dalam hidup Anda selanjutnya.

Dan jika Anda sampai saat ini belum menemukan ‘tujuan hidup’ Anda, tidak masalah, teruslah mempelajari dan mendalami 7 tanda-tanda ini, satu saat Anda akan menemukan tujuan hidup Anda, dan Anda akan hidup berdasarkan tujuan itu.

Sukses selalu untuk kita semua.

Salam.