Erudisi.com – Masalah tubuh yang di sebabkan oleh terlalu seringnya penggunaan , 85% terjadi pada masyarakat yang berusia 18-29 tahun. Data ini di lansir dari Netsanity.

Dari penelitian di atas, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa penggunaan smartphone yang melebihi batas dapat menimbulkan masalah 85% kesehatan pada tubuh.

Sebelum kita terkena buruk yang berasal paparan Radiasi Smartphone, mari kita simak bersama informasi di bawah ini.

Dampak Buruk Smartphone Bagi Kesehatan

1. Gangguan Penglihatan

Computer Vision Syndrome (CVS) merupakan istilah kedokteran bagi Gangguan penglihatan yang berupa Mata Kering karena jarang berkedip.

Cara mengatasinya adalah dengan langkah berikut, yaitu :

  • Mengurasi Durasi melihat ke arah smartphone.
  • Hindari melihat smartphone di tempat gelap. Karena hal tersebut mampu menyebabkan otot syaraf mata bekerja lebih keras.

2. Pandangan Kabur

efek gangguan penglihatan oleh smartphoneBerlama-lama menatap layar Smartphone akan berdampak pada tegangnya otot mata. Akibatnya ketika anda melihat ke arah berbeda, pandangan akan kabur. Masalah ini di sebut dengan Bluring Vision pada istilah Kedokteran.

Cara mengatasi hal tersebut adalah dengan Memejamkan mata sekitar 10 detik setelah melihat layar smartphone. Jika sudah, barulah Anda boleh melihat ke arah yang berbeda.

3. Sakit Kepala

Kesalahan posisi leher dan Otot mata yang tegang akibat melihat layar Smartphone juga dapat menimbulkan sakit kepala. Dampak terburuknya adalah Rabun Jauh.

Untuk mengatasinya Anda bisa melakukan hal di bawah ini :

  • Jangan melihat smartphone dengan posisi membungkuk, biasakan menatap layar smartphone dengan posisi tegak lurus.
  • Jangan terlalu dekat menatap layar smartphone. Jarak ideal antara mata dan layar adalah 20 cm.

4. Kelainan Postur Tubuh

kelainan postur tubuh disebabkan oleh smartphoneKebanyakan orang menggunakan smartphone dengan posisi agak membungkuk, hal ini dapat mengakibabkan kelainan postur tubuh.

“Saya enggak tuh mas” , Bukannya tidak, hanya belum. Karena efeknya baru akan terasa pada usia 30 tahun keatas. Untuk itu, hindari menggunakan smartphone dengan posisi membungkuk.

5. Susah Tidur

insomnia disebabkan oleh smartphonePercaya atau tidak, paparan sinar radiasi dari layar smartphone dapat mengganggu suatu hormon dalam tubuh Anda. Efeknya ketenangan tidur Anda jadi berkurang dan tidak berkualitas.

Untuk mengatasinya, silahkan beri jeda pada tiap sesi penggunaan Anda. Misalkan Anda selesai bermain game selama 1 jam.

Penggunaan berikutnya harusnya setelah 1 jam Anda beristirahat, baru Anda kembali bermain game di smartphone Anda. Hal ini dapat mengurangi paparan radiasi yang mengganggu tidur Anda.

Itulah beberapa efek buruk akibat terlalu lama menggunakan smartphone. Gunakanlah smartphone dengan benar dan bijak, atau kesehatan Anda yang akan jadi taruhannya.