Sumber foto: asianwiki.com

Tayang 24 November, 3 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Drama First Love!

Series berjudul First Love akan segera rilis di 24 November mendatang. Siapa yang sudah tidak sabar menantikannya? Jepang ini terinspirasi dari dua lagu penyanyi kawakan Utada Hikaru berjudul “First Love” dan “Hatsukoi”. Drama Netflix ini menjadi sangat ditunggu-tunggu karena kedua lagu tersebut sempat melejit di masanya.

Ya, memang drama dan tentang cinta pertama sudah banyak rilis sepanjang tahun 2022, tetapi drama Jepang satu ini dijamin memiliki alur berbeda dan wajib kamu tonton. Mengapa drama Jepang satu ini jadi sangat ditunggu-tunggu banyak penggemar? Ini alasannya!

1. Mengadaptasi dua lagu terkenal

Lagu berjudul “First Love” dan “Hatsukoi” milik Utada Hikaru masing-masing rilis di tahun 1999 dan 2018. Kedua lagu ini berjarak hampir 20 tahun dan masih menceritakan kisah yang sama, yaitu cinta pertama. Sama seperti lagunya, kedua pemeran utama akan bertemu lagi dengan cinta pertamanya setelah dua dekade lamanya.

First Love akan memperlihatkan pada penonton bagaimana mereka berdua menyadari apa yang membuat cinta pertama tersebut masih dikenang meski sudah berlalu 20 tahun lamanya. Lagu Utada Hikaru tersebut sarat akan makna dan sangat populer ketika rilis. Bagaimana dengan dramanya nanti?

2. Digarap dan dibintangi oleh para profesional

Yuri Kanchiku, sutradara film dokumenter berjudul Documentary of AKB48: To Be Continued (2011) kembali menunjukkan kualitasnya di drama Jepang kali ini. Ia cukup berhasil menggarap film-film sebelumnya dan First Love menjadi drama paling ditunggu-tunggu oleh penggemarnya.

Kemudian, series ini dibintangi oleh Takeru Sato dan pertama kali dipasangkan bersama Mitsushima Hikari. First Love merupakan drama comeback Takeru Sato setelah terakhir kali ia membintangi drama Love Lasts Forever sebagai tokoh Tendo.

Sato merupakan seseorang pilot, tetapi ingin berhenti dari karirnya tersebut. Di samping itu, Hikari memiliki mimpi sebagai pramugari dan terpaksa mengubur impiannya karena sebuah kecelakaan. Dengan kisah yang saling bertolak belakang ini, First Love menjadi lebih menarik untuk ditonton.

Belum lagi semua proses produksi dilakukan oleh orang-orang yang sudah berpengalaman di bidangnya. Banyak orang berharap, drama Jepang ini tidak mengecewakan para penontonnya di Netflix.

3. Kisah cinta tiga masa

Sato dan Hikari tidak hanya melewati dua masa dalam kisah cinta mereka. Mereka bertemu di tahun 1990 an, jatuh cinta di abad ke-20 awal, dan bertemu lagi di masa sekarang. Tentunya. Ketiga masa tersebut memiliki latar dan kisahnya masing-masing.

Dengan mengangkat tiga waktu, penonton semakin tertarik untuk mengikuti kisah cinta Sato dan Hikari.

Catet tanggalnya, jangan sampai ketinggalan drama Netflix keren satu ini! Sama-sama kita lihat bagaimana kisah cinta pertama Sato dan Hitari. Apakah kisah cinta pertama berlatar tahun 1990 an ini akan berakhir dengan bahagia? Atau hanya memiliki kenangan bahagia?