Selain Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Pramuka dan pulau lainnya, dengan luas sekitar 6,7 hektar juga tak kalah menarik untuk masuk daftar tempat yang harus Anda kunjungi untuk berlibur. Di pulau harapan ini Anda bisa melakukan banyak hal yang akan dibahas dibawah ini satu demi satu.

Dahulu Pulau Harapan dikepulauan seribu ini memiliki nama yg cukup dikenal oleh masyarakat yaitu Pulau Pelemperan. Diberi nama tersebut karena dulunya pulau ini digunakan hanya untuk transmigrasi dan relokasi. Pulau ini mulai ramai dikunjungi sejak tahun 2012.

Populasi yang berada di Pulau Harapan adalah sekitar 200 orang. Populasi pulau ini sebagian besar beragama dan memiliki banyak etnis dan perbedaan bahasa.

Tips Berangkat ke Destinasi Pulau Harapan

Dari dermaga muara angke Anda akan menaiki sebuah kapal fery menuju area. Waktu yang diperlukan untuk sampai kesana iyalah sekitar 3 jam lebih. Persiapkan cemilan dan minuman dan perlengkapan lainnya karena mengingat waktu yang diperlukan cukup lama untuk sampai pada lokasi.

Datanglah beramai ramai dengan keluarga atau kerabat dekat. Selain agar tak jenuh saat dikapal juga bisa sedikit menghemat biaya yang akan dikeluarkan nantinya.

Anda bisa menggunakan kapal kayu ( kapal fery ) atau kapal cepat seperti speedbot. Untuk informasi biaya, kami telah merangkumnya di akhir artikel.

Keindahan yang Ditawarkan

1. Wisata Pulau 

Disekitar pulau harapan sangat banyak pulau – pulau lain. Setidaknya saat ini diketahui ada 20 lebih pulau yang bisa anda singgahi. Yup sekali dayung 20 lebih pulau terlampaui. 😀

2. Penangkaran Penyu di Pulau Kelapa

Belum pernah liat penyu penyu lucu? Di pulau kelapa Anda akan disambut oleh penyu-penyu yang sengaja di budidayakan dan dilepaskan kembali ke dalam laut guna menjaga kelestariannya. Arborentum mangrove juga ada loh di pulau ini, rugi deh kalau sampai gak kesini.

3. Golden Sunset di Pulau Bulat

Wah, siapa yang gak suka sama sunset atau sunrise? Saat sore harinya datanglah tepatnya ke pulau bulat, lokasi disana memang paling strategis untuk mengambil foto saat–saat matahari tenggelam.

4. Snorkelling dan Diving

Bukan Traveller sejati kalau ke pulau ini Anda tak mencicipi pemandangan dalam laut. Alat untuk Snorkelling dan Diving bisa Anda sewa disana dan dipandu oleh ahlinya yang sudah berpengalaman dibidangnya.

Beberapa pulau rekomendasi untuk berjelajah keindahan bawah laut antara lain adalah pulau macan gundul, pulau bira besar, pulau putri, dan pulau kayu angin. Hanya itu? Tentu tidak, karena masih banyak pulau lain yang bisa kita jelajahi.

5. Wahana Permainan Air

Yang tak kalah menarik yang ada dipulau ini adalah wahana permainan airnya seperti banana boat, Sofa boat dan masih banyak lagi hal menarik lainnya yang patut untuk dicoba

6. Penangkaran Elang di Pulau Kotok

Disini, selain ada menikmati pemandangan pantai, Anda juga akan disuguhkan pemandangan yang menakjubkan yaitu melihat burung elang secara dekat.

Disana burung elang memang sengaja dirawat dengan baik dan bahkan kandangnya pun dibuat seperti bentuk aslinya agar elang–elang tersebut bisa beradaptasi kembali dengan habitat asli.

Info Penginapan Pulau Harapan

Berencana hendak menginap? Anda tidak perlu khawatir, disana sudah banyak yang menyewakan tempat penginapan dengan fasilitas yang lengkap seperti kamar mandi, ruang AC, TV, ruang tamu dan masih banyak fasilitas penunjang lainnya. Untuk harga bisa disesuaikan dengan budget.

Lokasi Pulau Harapan & Jam Operasional

Banyak yang bertanya pulau harapan dimana lokasinya? Untuk menjawab pertanyaan tersebut silahkan Anda catat baik-baik alamatnya dibawah ini :

• Alamat : Pulau harapan, Kec. utara, Kab. Kepulauan Seribu, Jakarta
• Jam Operasional : 24 Jam
• Via Google Map : Peta

Info Biaya dan Tiket Masuk

Untuk informasi harga ke pulau harapan, kami ada beberapa daftar harga yang mungkin bisa menjadi tolak ukur meski seiringnya waktu harga akan berubah-ubah.

  1. Kapal Fery : Biaya Berkisar Rp50.000 / Orang
  2. Speedbot : Biaya Berkisar Rp200.000 s/d Rp300.000 / Orang
  3. Penginapan : Biaya Berkisar Rp1000.000 – 2 Hari 1 Malam
  4. Sewa kapal : Biaya Berkisar Rp50.000
  5. Biaya Snorkelling : Biaya Berkisar Rp50.000

https://www.youtube.com/watch?v=Pi_dHNM1kGY