Yogyakarta adalah kota yang punya banyak julukan; Kota Pelajar, Kota Budaya, Kota Sejarah, Kota Kuliner dan Kota Istimewa. Dan nyatanya, memang bukan hanya kotanya saja yang istimewa, melainkan orang-orangnya pun juga istimewa, hal itu terbukti dari keramahan masyarakatnya ketika Anda berkunjung ke kota penuh julukan itu.

Selain keramahan, juga sangat kental budaya Jawanya. Makanan yang paling terkenal di kota Jogjakarta adalah gudeg, bakpia dan brongkos. Ada pula minuman yang sangat unik di kota tersebut, yakni minuman wedang wuh. Wedang wuh ini menjadi salah satu minuman tradisional yang sangat populer di Kota Istimewa Jogjakarta.

Tempat yang populer di kota Jogjakarta

Tentu banyak sekali, ada Keraton, Malioboro, Monjali, Pantai Parangtritis, Taman Pintar, Candi Prambanan dan masih banyak lagi. Tempat-tempat itu memang menjadi wisata favorit bagi siapa saja yang berkunjung ke Jogjakarta. Terlepas dari tempat-tempat wisata yang telah disebutkan, ternyata ada beberapa tempat wisata di kota Yogyakarta yang unik dan tersembunyi. Mari kita simak ulasan di bawah ini.

Tempat-tempat wisata tersembunyi di kota Yogyakarta:

Desa dan Wisata Kalibiru

Hutan Kalibiru ini terletak di daerah pegunungan Manoreh, tepatnya di Kabupaten Kulon Progo. Tempat wisata ini belum diketahui oleh banyak orang sehingga masih sangat sedikit pengunjungnya. Hutan Kalibiru ini sangat pas jika dijadikan sebagai tempat ekowisata, juga sangat cocok bagi mereka yang hendak menikmati trekking dengan latar pepohonan yang hijau, sejuk dan cantik.

Gua Pindul

Gua Pindul merupakan salah satu tempat wisata yang unik karena goa ini terbentuk dari proses batuan karst dalam kurun waktu jutaan tahun, sampai terbentuk sungai yang ada di bawah tanah yang eksotik. Tempat ini memiliki beberapa pilihan untuk mereka yang berkunjung.

Jika anda orang yang menyukai petualangan, maka bisa memilih untuk menyusuri Gua Pindul, namun jika anda ingin menikmati sungai yang ada di bawah tanah, anda bisa memilih untuk mengarungi sungai tersebut menggunakan ban bersama rombongan.

Gua Pindul ini merupakan tempat yang kini cukup populer, jika anda tertarik untuk menikmati sensasinya, datanglah ke Gunung Kidul Daerah istimewa Yogyakarta.

Wisata Bukit Bintang

Bukit Bintang adalah salah satu tempat wisata alam favorit di Yogyakarta berikutnya. Bukit yang terletak di jalan Jogja-Wonosari ini memiliki nuansa keromantisan. Selain memiliki nuansa romantisme, tempat ini juga memiliki banyak sekali warung yang menawarkan berbagai makanan enak khas Yogyakarta.

Menikmati makanan sembari melihat pemandangan yang ada di sekitar Bukit Bintang, tentu menjadi sesuatu yang penuh sensasi.

Air Terjun Sri Getuk

Sri Getuk merupakan tempat wisata yang menawarkan keindahan air terjun yang sangat mempesona. Sri Getuk terletak di Desa Wisata Blebean, di Ngarai Sungai Oya, tepatnya di kota Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Keunikan dari air terjun ini tidak akan berhenti mengalir meski musim di kemarau. Unik bukan?

Tempat Wisata Gua Jomblang

Gua Jomblang merupakan tempat wisata tersembunyi di Jogja berikutnya. Tempat ini berada di daerah karst Gunung Kidul. Gua ini sangat baik dikunjungi ketika sinar matahari berada di atas puncak kepala, atau sekitar pukul 10-12 siang hari.

Sensasi yang Anda dapat ketika berkunjung ke sana, anda akan disuguhi cahaya terang yang masuk ke gua tersebut melalui celah-celah batuan ketika anda masuk.

Nah itulah tadi ulasan tentang beberapa tempat wisata tersembunyi di kota Yogyakarta.