Sandwich Bakar

Rendi Richmawanto

sumber sajiansedap.com
sumber sajiansedap.com

Kreasikan menu sarapan pagi anda untuk dapat dinikmati bersama anak-anak, jika kita mengkonsumsi roti yang biasa setiap hari rasanya bosan namun kali ini saya akan memberikan resep untuk membuat yang nikmat tentunya sangat mudah sekali untuk membuatnya.

Bahan utama :

  • Siapkan 12 lembar roti tawar
  • Keju slice sekitar 6 lembar
  • Selada bokor 18 lembar
  • Telur yang goreng ceplok 6 buah
  • Daging sapi asap 6 lembar
  • daging tuna kaleng 150 gram
  • Margarin untuk olesan luar

Bahan untuk saus sandwich, aduk hingga rata :

  • Susu kental manis 2 sdt
  • Mayonaise tawar 2 sdt
  • air jeruk lemon ¼ sdt
  • keju yang diparut 25
  • 3 sendok teh saus tomat

Cara membuat sandwich bakar :

  1. Siapkan sehelai roti yang sudah diolesi saus hingga rata kesemua permukaan dan lakukan sampai roti habis setelah itu masukan daging asap, selada, tuna, ceplok telur, dan keju.
  2. Setelah itu ambil kembali 1 roti kemudian olesi lagi dengan saus dan simpan pada tumpukan lapisan sandwich.
  3. Siapkan pan diatas kompor lalu tambahkan margarin secukupnya kemudian panggang sandwich sampai berubah warna menjadi kecoklatan kemudian angkat dan sandwich siap untuk disajikan pada pagi hari. Pastinya menu sarapan anda akan menggugah selera dan semangat untuk beraktivitas.

Tags

Related Post