Panasnya sinar seringkali menjadi hal menakutkan khususnya bagi kaum hawa ketika panasnya menyengat kulit di bagian wajah. Banyaknya aktifitas di luar, terutama kita yang tinggal di negara tropis, sengatan sinar matahari akan sulit terelakkan.  Banyaknya produk perawatan wajah yang beredar di pasaran justru membuat kita malas untuk merawat kulit kita. Alasannya, karena takut jika tidak cocok dengan kulit, belum lagi dengan harganya yang selangit.

Namun tahukah anda, sinar matahari ini mengakibatkan dampak buruk bagi kesehatan kulit? Penelitian yang dilakukan dermatologis menunjukkan bahwa sinar ultraviolet  akan menyebabkan perubahan pada sel kulit meskipun jumlah sinar yang mengenai kulit sedikit, tetapi terjadi berulang-ulang.

Temperatur kulit biasanya lebih rendah 5-6 derajat daripada suhu tubuh kita. Normalnya, kulit yang sehat akan memiliki suhu rata-rata 31 derajat celcius. Jika lebih tinggi dari itu, kulit akan terasa panas dan kering. Akibatnya akan mempercepat penuaan dan menimbulkan keriput di wajah. Hal ini disebabkan karena enzim dalam kulit pecah, dan kerusakan pada kolagen, sehingga elastisitas pada kulit berkurang.

Nah, padu padan bahan ini dipercaya dapat merelaksasi dan mengurangi suhu kulit wajah  yang diakibatkan oleh panasnya sengatan matahari. Tentu saja tidak akan banyak merogoh kocek anda, karena dibuat dengan bahan yang mudah dijumpai.

Teh Hijau dan Yoghurt

Perpaduan teh hijau dengan yoghurt ini berguna dalam menutrisi dan merelaksasi kulit wajah. Campurkan 2 sendok makan yoghurt tawar, 1 sendok makan air, dan 3 sendok makan bubuk teh hijau. Aduk hingga mengental, lalu oleskan ke wajah, hidarkan bagian sekitar mulut dan mata. Jika anda tidak memiliki waktu banyak, anda dapat mengganti bahan-bahan di atas dengan menempelkan teh hijau celup yang telah didinginkan ke kulit wajah anda. Setelah 15 menit, bersihkan wajah anda dengan air hangat.

Apel dan Madu

Kandungan yang terdapat dalam apel dan madu  membantu dalam mencerahkan wajah, mencegah keriput, dan menjaga wajah agar tetap terlihat natural. Untuk membuat masker ini, blender setengah potong apel kupas yang telah didinginkan di lemari es, 2 sendok makan tepung, dan 1 sendok makan madu. Oleskan ke wajah, dan hindarkan bagian sekitar mulut dan mata. Setelah 15 menit, bersihkan wajah dengan air hangat.

Nah, sangat mudah bukan? Silahkan lakukan secara rutin minimal 3 kali dalam seminggu. Masker yang dibuat dengan bahan alami ini tentunya aman bagi kulit, dan tidak akan menimbulkan efek samping. Selamat mencoba.